Blackberry Messenger Resmi Dirilis Untuk Perangkat Windows Phone

Beberapa waktu lalu telah sempat tersiar kabar mengenai peluncuran Blackberry Messenger (BBM) untuk windows phone, kini Blackberry Messenger (BBM) telah resmi dirilis, namun aplikasi tersebut masih dalam bentuk versi beta yang dibatasi penyebaranya, belum untuk versi konsumen. Namun kali ini ada kabar yang menggembirakan untuk anda para pengguna platform Windows Phone, sesuai yang djadwalkan sebelumnya kali ini BBM untuk windows phone sudah resmi diluncurkan bagi semua pengguna Windows Phone pada akhir bulan Juli lalu.

Blackberry Messenger Resmi Dirilis Untuk Perangkat Windows Phone
Produsen smartphone asal Kanada yaitu Blackberry sendiri akhirnya telah resmi merilis versi final dari aplikasi BBM untuk Windows Phone pada tanggal 31 Juli kemarin menyusul platform Android dan iOS yang telah lebih dulu didukung oleh aplikasi pesan instant tersebut. Dengan begitu, maka pengguna Windows Phone akan bisa bergabung dengan 85 juta pengguna BBM yang telah aktif dipenjuru dunia pada saat ini.
John Sims (President Global Enterprise Services BlackBerry) dalam keterangannya beberapa waktu lalu mengatakan bahwa “Dengan terus meningkatnya popularitas dari aplikasi BBM ini, kami sangat senang untuk memiliki kesempatan mengembangkan aplikasi kami untuk platform Windows Phone.
Dan John Sims juga menambahkan “Aplikasi BBM untuk Windows Phone merupakan babak baru bagi layanan BBM dan kami sangat gembira dapat bekerja sama dengan Microsoft untuk dapat menghadirkan BBM bagi platform Windows Phone.”
Seperti halnya BBM yang terdapat pada BlackBerry, Android dan iOS, BBM untuk Windows Phone juga telah dilengkapi dengan  fitur Group, Find Friends serta BBM Feeds. Namun berbeda dari BBM di Android maupun iOS, BBM untuk Windows Phone ini menggunakan desain Metro UI yang merupakan ciri khas dari Windows Phone.
Blackberry Messenger Resmi Dirilis Untuk Perangkat Windows Phone

Mengenai perbedaan desain UI tersebut, beberapa waktu lalu pihak BlackBerry juga telah menegaskan bahwa aplikasi BBM seharusnya memiliki ‘rasa’ seperti stock app di masing-masing OS. Karenanya bisa diartikan bahwa aplikasi BBM untuk Android dan iOS juga akan mendapatkan perombakan desain UI , karena sampai saat ini BlackBerry masih menggunakan tampilan seperti  BlackBerry 10 untuk kedua mobile platform terpopuler tersebut.
Bagi anda yang sudah tidak sabar ingin menggunakan aplikasi tersebut, aplikasi BBM sudah bisa anda download di Windows Marketplace saat ini.

0 komentar:

Posting Komentar